PRAMUKA SDN TEGALGANDU 02 “BERTUAH”

banner 120x600
banner 468x60

Reporter : Acit Firman Setyawan

WANASARI – Kamis, 20 Februari 2025, setelah kegiatan pesantren ramadhan SDN Tegalgandu 02 Wanasari ditutup pada siang hari,  sore harinya dilanjutkan kegiatan Pramuka “Bertuah”. Bertuah merupakan akronim dari Berbagi Takjil itu Indah. Gerakan Pramuka SDN Tegalgandu 02 berbagi takjil untuk umat muslim yang sedang menunaikan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan dan sekaligus menggelar buka puasa bersama, di pangkalan SDN Tegalgandu 02.

Ketua Mabigus Pramuka SDN Tegalgandu 02, Kak Ahmad Jahidi, S.Pd. M.Pd mengatakan, kegiatan ini dalam rangka menerapkan Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka untuk para anggota pramuka. Beliau juga menambahkan aksi pembagian takjil digelar dimaksudkan untuk menumbuhkan jiwa sosial bagi pramuka.

Kak Jahidi menjelaskan, ratusan takjil yang dibagikan berasal dari hasil swadaya seluruh anggota pramuka di Pangkalan SDN Tegalgandu 02 beserta kakak kakak pembina.

”Ada kurang lebih 340 paket takjil yang dibagikan. Itu semua merupakan swadaya dari adik-adik siaga dan penggalang di pangkalan SDN Tegalgandu 02 serta dari guru-guru” ujar Kak Jahidi.

Kegiatan yang merupakan agenda tahunan atau sudah dilakukan rutin setiap tahun di bulan suci ramadhan ini, diharapkan dapat meningkatkan rasa kepedulian anggota Pramuka  SDN Tegalgandu 02 dan  meningkatkan rasa kebersamaan dalam menunaikan ibadah sebagai muslim serta membentuk jiwa dan karakter Pramuka di Pangkalan SDN Tegalgandu 02 yang Akhlakul karimah, demikian harapan Kak Jahidi

Sementara sebagian besar anggota Pramuka SD Tegalgandu 02 melaksanakan kegiatan bertuah,   di taman sekolah ada 11 anggota  Pramuka yang tengah mengikuti  kegiatan “Semaan Al Quran” yaitu kegiatan hafalan quran juz 30.

Menurut penjelasan Kak Jahidi tahun lalu dari kegiatan ini sudah bisa meluluskan 10 siswa yang hafidz juz 30 dengan bersertifikat bahkan ketika diuji ulang saat  mendaftar di pondok pesantren lulus dengan baik dan tidak diragukan hafalannya. Tahun ini in syaa Allah ada 11 siswa yang hafal juz 30.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *