SOSOK  

KA. MABIGUS SMA 1 PAGUYANGAN DUKUNG ADIK DIDIKNYA IKUTI SELEKSI RAIDA

Sisi lain dari seleksi calon peserta Raida di SMA 1 Paguyangan yang menarik

banner 120x600
banner 468x60

Paguyangan, sabtu 26 April 2025, Kwarcab  Brebes cq. DKC Brebes telah menggelar seleksi calon peserta Raida 2025 untuk Brebes wilayah selatan , yang pembukaannya dilakukan oleh Ka. Mabigus SMA 1 Paguyangan, kak Dr. Ihdi Amin, M. Pd, selaku tuan rumah yang ketempatan untuk pelaksanaan kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya kak Ihdi selain menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Kwarcab Brebes memilih SMA 1 Paguyangan sebagai tempat seleksi juga berpesan kepada adik adik DKC yang menyelengarakan seleksi untuk senantiasa menjalankan tugas dengan baik dan jujur, transparan serta spotif, kemudian untuk para peserta kak Ihdi berpesan agar selalu menjaga kesehatan dan kebersihan, serta harus senang  menjadi Penegak yang ditunjuk untuk mewakili pangkalannya

Dari kegiatan seleksi calon peserta Raida di SMA 1 Paguyangan yang berjalan baik dan lancar, ada sisi menarik lainnya yang sayang bila dilewatkan, yakni sosok Ka. Mabigus SMA 1 Paguyangan itu sendiri

Kak Dr. Ihdi Amin,  M.Pd, Ka. Mabigus SMA 1 Paguyangan adalah sosok Kepala Sekolah yang sangat peduli dengan kegiatan kepramukaan, sehingga tak mengherankan bila kak Ihdi menngijinkan bahkan senang SMA 1 Paguyangan dijadikan tempat seleksi, beliau juga mendukung penegak yang jadi duta dari pangkalannya untuk mempersiapkan diri dengan baik

“ada enam Penegak, tiga putra, tiga putri, yang kami tunjuk menjadi wakil Gudep SMA 1 Paguyangan, saya meminta mereka untuk mempersiapkan diri dengan baik, masalah nya bukan terpilih tidaknya menjadi peserta Raida 2025, tapi Penegak  SMA 1 Paguyangan mesti tangguh dan tanggon” ujar beliau didampingi kak Siti Nur Rohmah, M.Pd  Pembina Gudep SMA 1 Paguyangan

Kak Dr. Ihdi Amin, M.Pd, lahir di Brebes, 7 Oktober 1972, sebagai pendidik kak Ihdi memiliki ketertarikan pada bidang pendidikan yang dituangkan dalam tulisan baik dalam bentuk buku maupun artikel, salah satu buku yang ditulis kak Ihdi dan menjadi best seller adalah   MODEL PEMBELAJARAN PME: (PLANNING – MONITORING – EVALUATING)  yang isinnya tentang Peningkatan Kinerja Metakognitif, Pemecahan Masalah, dan Karakter. Kak ihdi juga banyak menullis artikel tentang pedidikan, artikel artikel yang ditulisnya banyak dimuat di jurnal pendidikan nasional maupun  internasionaal , diantaranya Artikel yang berjudul “Analysis Metacognitive Skills on Learning Mathematics in High School” telah dimuat di International Journal of Education and Research (2015) dan artikel yang berjudul “Pengembangan Kinerja Metakognitif Peserta Didik untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Kolaboratif Melalui Penerapan RPP Model Pembelajaran PME” telah dimuat di Jurnal EDUMAT P4TK Matematika (2019).

Menurut Kak Siti Nur Rokhmah salah satu Pembina Gudep SMA 1 paguyangan yang juga Ancu Bina Muda Kwarcab Brebes, para Pembina dan Penegak SMA 1 Paguyangan merasa senang dan bangga memiliki Ka. Mabigus yang pintar tapi supel dan humble

“ beliau selalu membimbing kami dengan penuh kekeluargaan, membuat adik adik Penegak merasa diayomi” ungkap kak Nur.- (lkm)

 

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *