Kwarcab Gelar Donor Darah Aksi Kepedulian

Ka Kwarcab Brebes Kak Ir. Djoko Gunawan, MT didampingi Kak Kasirun melakukan pengambilan door darah dalam kegiatan kegiatan donor darah aksi kepedulian di lingkungan Kwarcab Brebes. Foto K KASIRUN/CikalNews
banner 120x600
banner 468x60

BREBES.- Bertempat di Sanggar Pramuka Kwartir Cabang Brebes, Jum’at (28/2) donor darah aksi kepedulian. Kegiatan Donoh Darah oleh Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Brebes dilaksanakan bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia Cabang Brebes.

Kegiatan diikuti oleh Pengurus/Andalan Kwarcab Brebes, Satuan Karya Pramuka se Kwarcab Brebes yang dikordinasikan oleh Pengurus Pramuka Peduli Kwarcab Brebes.

Hadir pada kegiatan tersebut Ketua Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Brebes Kak Ir. Djoko Gunawan, MT yang juga sebagai pendonor.

Dalam kesempatan itu Kak Djoko panggilan akrab beliau menyampaikan bahwa tujuan kegiatan adalah dalam rangka menyemarakan Peringatan Hari Baden Powell, menumbuhkan rasa kasih sayang sesama manusia di jiwa pramuka-pramuka Brebes sesuai Darma kedua “Cinta Alam dan Kasih sayang sesama manusia”.

Selain itu untuk menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama bukan hanya antar pramuka saja tetapi dengan sesama umat manusia dengan harapan pramuka brebes akan lebih bermanfaat untuk masyarakat luas.

Adapun jumlah peserta pendonor sesuai dengan hasil cek keshetyan yang telah dilakukan oleh petugas medis dan memenuhi syarta sebagai pendonor sejumlah 12 orang, terdiri daro Gol A 5 Org, Gol B 1 Org dan Gol O 6 Org, sedang kan pendaftar yang gagal sejumlah 10 Orang.

Dalam kesempatan itu pula Kak Djoko menyampaikan semoga kegiatan ini akan rutin berjalan setiap tahun pada momen-momen yang sama. Hadir pula pada kegiatan tersebut Waka Kwarcab Bidang Pengabdian Masyarakat dan Pramuka Peduli Kak Aka Darma Wahana, didampingi Kak Kustoro WHY selaku Ketua Pramuka Peduli Kwarcab Brebes. (ksr)***

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *