Reporter: Ahmad Fauzi
Faisal Azmi Bakhtiar
Losari, Rabu 16 Maret 2025. Menghadapi Idul Fitri 1446 Hijriah seperti halnya Kwartir Ranting Kwartir Ranting yang lain, Kwarran Losari juga mengadakan gelar pasukan APPKBL 2025 atau biasa kita sebut Kartika Lebaran Tahun 2025, dilanjutkan dengan pelatihan singkat mengamankan lebaran khususnya membantu terciptanya kelancaran arus lalu lintas bagi para pemudik yang melintas di jalur Pantura Losari, maupun di jalur tengah
Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Losari dari pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB itu diikuti oleh Penegak Pandega yang akan diterjunkan dalam kegiatan APPKBL (Kartika Lebaran) dibawah koordinasi Dewan Kerja Ranting, terlihat hadir pula unsur pimpinan Kwartir Ranting di antaranya Kak Wahidin, S.Pd.I, M.Pd. selaku Waka Abdimas dan Humas, Kak Sayidin S.Pd.I, M.Pd selaku Waka Binawasa serta Kak Kisnandar, M.Pd. selaku Sekretaris Kwartir Ranting Losari.
Karya Bakti Pramuka (Kartika) Lebaran Tahun 2025 di lingkungan Kwartir Ranting Losari akan dibagi di empat posko yaitu, yang pertama posko di perbatasan provinsi tepatnya di jembatan sungai Cisanggarung, kemudian posko yang kedua di depan SMP N 1 Losari, selanjutnya posko ketiga di Perempatan Bojongsari-Ciledug, dan posko terakhir yaitu keempat berada di Perempatan desa Rungkang.
Dari pantauan cikalnews per tanggal 26 April tahun 2025 jalur Pantura dari Karawang sampai Brebes terpantau lancar dan tidak ada kemacetan. Beberapa titik terjadi pelambatan kendaraan seperti di lampu lalulintas atau tempat putar balik kendaraan. Namun secara keseluruhan arus mudik di jalan luar tol berjalan lancar, dan di dominasi oleh kendaraan bermotor. Selain anggota Pramuka beberapa OKP lain terlihat sudah membuat pos dan juga melaksanakan kegiatan mengamankan, membantu kelancaran arus lalu lintas.
Reporter: Ozie & Faisal