Kwarran Salem Gelar Open Rekrutmen Pengurus DKR

Sejumlah anggota pramuka dari Kwartir Ranting (Kwarran) Salem membantu mendorong mobil angkutan umum yang megalami kesulitan saat berada di jalur jalan yang menanjak. Foto : Instagram/@pramukapeduli_salem
banner 120x600
banner 468x60

Reporter
Siswoyo

SALEM.- Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Kecamatan Salem menggelar open recruitmen (rekrutmen terbuka) untuk mengisi kekosongan formasi di Dewan Kerja Ranting (DKR).

Open recruimen dilakukan dalam upaya menemukan figur pengurus DKR potensial hingga organisasi dapat berjalan sebagaimana yang dharapkan.

Ketua DKR salem, Herli Setiani kepada Cikalnews, Rabu (26/2) menyebutkan kegiatan rekrumen dimulai dengan pendaftaran peserta mulai tanggal 21 Pebruari sampai 26 Pebruari 2025.

“Sementara selekksi dilaksanakan pada tanggal 28 Pebruari 2025,” ungkap Herli Setiani.

Dikatakannya, DKR satuan organisasi di tingkat Kwartir Ranting Pramuka yang merupakan wadah pembinaan dan pengembangan kaderisasi kepemimpinan.

Dewan Kerja Ranting beranggotakan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Putri Putra, sebagai bagian integral dari Kwartir Ranting yang diberi wewenang dan kepercayaan untuk mengelola pembinaan dan kegiatan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega.

Sesuai prinsip “dari, oleh dan untuk Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega dengan bimbingan orang dewasa”, yang pengelolaannya bersifat kolektif dan kolegial.

“Sebagai bagian integral Kwartir Ranting tentu DKR punya peran penting untuk mengelola kegiatan yang muaranya demi kemajuan Penegak dan Pandega di Kwartir Ranting, hal ini lah yang sangat disadari oleh DKR Kwarran Salem,” ujarnya lebih jauh.

Karenanya untuk mengisi kekosongan pengurus, diselenggarakan rekrutmen yang bersifat terbuka bagi Penegak dan Pandega Kwarran Salem. “Kami sengaja mengadakan seleksi dan pendaftaran yang bersifat terbuka untuk umum dalam artian terbuka untuk Penegak dan Pandega di Kwarran Salem, disamping untuk mencari calon pengurus yang potensial juga untuk menerapkan salah satu sifat Gerakan Pramuka yakni sukarela,” tandasnya.

Sementara itu Ka. Kwarran Salem, Kak Tjumyati, S.Pd secara terpisah mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan tersebut, dan berharap DKR Salem akan dikelola oleh generasi muda khususnya Penegak Pandega Kwarran Salem yang tangguh dan tanggon.(lkm)***

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *